Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tangerang

Tangerang, FAKTUAL.CO.ID – Hari ini pasangan Moch Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tangerang periode 2025-2030,

Maesyal dan Intan dijadwalkan akan dilantik langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, Kamis (20/2/2025).

Pelantikan ini akan dilakukan bersama 481 kepala daerah dan wakilnya yang juga terpilih di seluruh Indonesia.

Pelantikan tersebut sesuai dengan Perpres No 13 Tahun 2025 yang mengatur pelantikan gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota secara serentak.

BACA JUGA :
Mentri Kelautan Dan Perikanan Akan Denda Pemilik Pagar Laut Di Tangerang Sebesar Rp 18 Juta Per Kilometernya

Juru Bicara Tim Maesyal-Intan, Marlan Akip, mengajak masyarakat Kabupaten Tangerang untuk mendoakan kelancaran pelantikan agar dapat menjalankan tugas dengan baik.

“Semoga pelantikannya berjalan dengan lancar dan nanti bisa fokus bekerja untuk memenuhi janji-janji dan visi misinya kepada masyarakat,” kata Marlan kepada wartawan, Kamis (20/2/2025).

BACA JUGA :
Empat Jam Diguyur Hujan, Rumah Warga di Kelurahan Sepatan Terendam Banjir 1 Meter

Marlan optimisme, Maesyal dan Intan mampu menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di Kabupaten Tangerang.

Dia juga yakin pasangan ini bisa mendorong pembangunan demi kesejahteraan masyarakat.

“Kita berharap pasangan ini adalah pasangan yang dapat menyelesaikan tugasnya dengan baik kemudian dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

BACA JUGA :
Pagar Laut di Tangerang Dibuat Pekerja dengan Jalan Kaki ke Tengah Laut

Maesyal dan Intan memiliki kompetensi yang mumpuni untuk memimpin Kabupaten Tangerang sesuai harapan masyarakat.

“Kita yakin bupati dan wakil bupati adalah orang yang memiliki kompetensi untuk memimpin Kabupaten Tangerang,” pungkasnya.

(Bgs).

**) IIkuti berita terbaru FAKTUAL.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.