Daerah  

Puluhan Lansia Kota Probolinggo Ikuti Lomba Tartil Al Qur’an

Probolinggo, FAKTUAL.CO.ID – Gelaran lomba Tartil Al Qur’an sudah lazim terdengar dan terlihat di tengah-tengah masyarakat, khususnya di Kota Probolinggo, karena tartil Al Qur’an merupakan sudah menjadi agenda rutin tahunan bagi setiap lembaga Pendidikan Al Qur’an, khususnya di Kota Probolinggo.


Lomba Tartil Al-Qur’an yang biasa dilakukan adalah khatam al qur’an di kalangan anak anak Taman Pendidikan Al Qur’an TPQ, dan Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah MDTA. namun Kali ini berbeda dari yang biasa yaitu lomba Tartil Al Qur’an, yang mana pesertanya terdiri dari masyarakat yang telah berumur Lanjut atau di sebut Lansia, dari usia 60 hingga umur tak terbatas.


Kegiatan yang Langka dan unik di bidang keagamaan tersebut, berlangsung di Masjid Al Amanah Kantor Kemenag Kota Probolinggo Jalan Mastrip, yang digelar oleh IPARI Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia, dibawah Naungan Kemenag Kota Probolinggo bersama APRI Asosiasi Penghulu Republik Indonesia.

BACA JUGA :
Karya P5, Ratusan Anak R A Intisyarul Ulum Gelar Fashion Show Berbahan Daur Ulang Sampah.


Lomba Tartil Al Qur’an kali ini merupakan kegiatan yang pertama kali digelar, dan diikuti para Lansia dengan jumlah 50 peserta , tutur Ketua Ipari Ummi Tijaroh, Kamis 12/9/2024 pagi.

BACA JUGA :
KPU Kota Probolinggo Gelar Rapat Pleno Terbuka DPT Pilkada Serentak 2024, 179.416 Pemilih


Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Probolinggo Didik Kurniawan merasa bangga, dan apresiasi yang sangat luar biasa.


Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan iPari, dimana para pesertanya terdiri dari para Lansia, biasanya lomba Tartil Al Qur’an kita lihat hanya pada kalangan anak TPQ dan MDTA, namun kali ini Pesertanya orang tua kita atau para Lansia, Berarti keberadaan IPARI bersama APRI,khusus di lingkungan Kantor Kemenag Kota Probolinggo sangat mendapat respon dan tempat di tengah tengah masyarakat, serta mampu memberikan kontribusi yang sangat besar, dalam peningkatan kemampuan dan keterampilan masyarakat, terutama dalam membaca Al-Qur’an, tutur Didik Kuniawan.

BACA JUGA :
Akses Jalan Baru Dusun Purut Diresmikan Bersama PT Berdikari Jaya Bersama (BJB) Probolinggo


Selanjutnya Kepala Kankemenag ini menyampaikan, bahwa Kementerian Agama Kota Probolinggo bangga terhadap kinerja dan kegiatan yang dilakukan oleh IPARI juga APRI, apalagi peserta dalam pembinaan ini, masyarakat yang tidak lagi di usia wajib belajar, Mudah mudahan hal ini bisa dijadikan motivasi untuk memunculkan inovasi inovasi baru, dalam melaksanakan program di tengah tengah Masyarakat. (Mamad)

**) IIkuti berita terbaru FAKTUAL.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.