TNI  

Dandim 0822 Bondowoso Pimpin Upacara Parade Senja, Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan RI dengan Penuh Khidmat

Bondowoso, FAKTUAL.CO.ID – Komandan Kodim 0822 Bondowoso, Letkol Arm Suhendra Chipta, M.Tr. Hanla, memimpin upacara Parade Senja (Penurunan Bendera) yang digelar di Alun-Alun Raden Bagus Asra Ki Ronggo, Bondowoso, Sabtu (17/8). Upacara yang berlangsung khidmat ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Sekitar 700 peserta dari berbagai elemen masyarakat turut berpartisipasi dalam acara tersebut.17 Agustus 2024

Dalam upacara tersebut, Letkol Arm Suhendra Chipta bertindak sebagai Inspektur Upacara, dengan Kapolsek Wringin, AKP Dicky Zulkarnaen, sebagai Komandan Upacara. Petugas penurunan bendera dilakukan oleh perwakilan pelajar SMA dan MAN Bondowoso yang telah dilatih secara intensif. Dandim 0822 menekankan bahwa upacara ini tidak hanya sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan, tetapi juga sebagai pengingat bagi generasi muda akan pentingnya menjaga dan mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif.

“Momentum ini adalah pengingat bagi kita semua, terutama generasi muda, untuk terus menumbuhkan semangat nasionalisme dan patriotisme. Kita harus mampu menjaga dan mengisi kemerdekaan ini dengan berbagai prestasi serta kontribusi nyata bagi bangsa dan negara,” ujar Letkol Arm Suhendra Chipta dalam sambutannya.

BACA JUGA :
Dandim 0822 Bondowoso Hadiri Operasi Pasar Murah

Hadir dalam acara tersebut Pj. Bupati Bondowoso, Muhamad Hadi Wawan Guntoro, S.STP, M.Si, bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Bondowoso, termasuk Kapolres Bondowoso, AKBP Lintar Mahardhono, SH, S.I.K, M.I.K, dan Ketua DPRD Bondowoso, H. Ahmad Dafir, S.I.P. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan tertib, serta diakhiri dengan penghormatan terakhir kepada Sang Saka Merah Putih.

BACA JUGA :
Kodim 0822 Bondowoso Gelar Upacara Peringatan Harkitnas Ke-115 Tahun 2023

Dandim 0822 Bondowoso menegaskan bahwa keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan upacara ini merupakan hasil dari kerja sama semua pihak, baik TNI, Polri, maupun masyarakat. “Kami mengapresiasi kerjasama dan kedisiplinan seluruh peserta yang telah berpartisipasi dalam upacara ini. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga demi kemajuan Kabupaten Bondowoso dan bangsa Indonesia,” tutupnya. (A.Pendim 0822)

**) IIkuti berita terbaru FAKTUAL.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.