Dukung Progam Walikota 100 Event,Warga Kelurahan Kebonsari Kulon Gelar Kesenian Lembu Ireng dan UMKM

Probolinggo, FAKTUAL.CO.ID
Kawula muda yang tergabung dalam kesenian Lembu Ireng di RW 02 dari RT 01 hingga 05 Kelurahan Kebonsari Kulon, terus menyemarakan beragam kegiatan positif, Seperti yang digelar para pemuda RW 02, ibu ibu PKK, dan seluruh masyarakat sekitar, bersinergi bersama untuk mengadakan stan bazar mempromosikan hasil UMKM dan Kesenian, Rabu 16/4/2025 siang.
Selain mendukung program 100 hari Walikota dr Haji Aminuddin, kegiatan ini juga sebagai bentuk semangat masyarakat untuk terus bangkit .
Tak hanya itu, dengan adanya kegiatan tersebut juga sebagai upaya untuk mendongkrak UMKM dan para pelaku usaha, khususnya di wilayah RW 02 Kelurahan Kebonsari Kulon Kecamatan Kanigaran.
acara tersebut diisi dengan penampilan spektakuler Lembu Ireng dan tari-tarian, sementara di sudut lain tampak berjejer sejumlah Usaha Mikro Kecil Menengah UMKM yang memperkenalkan sekaligus menjual produknya.
Dalam sambutannya, Walikota dr Haji Aminuddin mengapresiasi acara tersebut karena dapat berkontribusi untuk menekan laju inflasi, Sebab bagaimanapun, ketika UMKM bergerak maka di situlah roda ekonomi berputar, hal-hal yang seperti ini tetap berkontribusi untuk meningkatkan perekonomian.
Walikota juga mendorong agar warga di RW 02 Kelurahan Kebonsari Kulon dapat menggali potensi seni budaya yang ada, Ia yakin RW 02 sebagaimana RW lainnya juga mempunyai kesenian yang menjadi ciri khasnya.
Adanya kesenian Lembu Ireng yang digelar tersebut sangat menyedot antusias masyarakat. para panitia yang dikomandoi Ketua RW 02 Trias Susiana, ingin menghidupkan kembali kesenian tersebut, yang merupakan salah satu kesenian tradisional yang harus dilestarikan, Sehingga harapannya masyarakat kelurahan pada umumnya dapat menguri-uri kearifan lokal yang ada.
selain memperkenalkan Kesenian dan UMKM juga memperkenalkan sebagai Kampung taman tematik kesehatan toga obat keluarga, seperti jahe, kunci kunyit, lidah buaya dan bunga bunga, buah kelengkeng, blimbing bintang serta blimbing wuluh dan lain lainnya.
Acara tersebut dihadiri oleh camat dan lurah, juga dihadiri seluruh Ketua RT di lingkungan RW 02,
dalam hal ini triyas Susiana hadirkan semua Ketua RT di Wilayah kerja RW 02, diantaranya, Ketua RT 01 alif sofan, RT 02 bapak racmad, 03 bapak Edho, RT 04 bapak yusron dan RT 05 bapak Totok. (Mamad)

BACA JUGA :
Langkah Awal Pembangunan 5 Tahun ke Depan, Finalisasi Program 100 Hari Prioritas