Berita  

Sofyan Efendi Ingatkan Jamaah: Jangan Tergiur Umroh Murah, Pastikan Biro Resmi!

BONDOWOSO, FAKTUAL.CO.ID – Dalam upaya mempersiapkan jamaah yang siap secara mental, fisik, dan spiritual sebelum berangkat ke Tanah Suci, Masindo Tour menggelar pembekalan manasik umroh di Aula Bougenville Ijen View, Tamansari, Bondowoso, Jawa Timur. Kegiatan ini diikuti puluhan calon jamaah dari berbagai daerah yang akan diberangkatkan dalam waktu dekat.5/10.

Pembekalan manasik menjadi bagian penting dari proses keberangkatan, bukan sekadar pengenalan teori ibadah, tetapi juga simulasi nyata agar jamaah memahami tata cara, rukun, dan makna umroh secara mendalam sebelum melaksanakannya di Tanah Suci.

Menurut Habib Husin, Manager Operasional Masindo Tour Jakarta, kegiatan ini dirancang untuk memberikan bekal keilmuan sekaligus kesiapan mental bagi para calon jamaah.

BACA JUGA :
TMMD 116 Kodim 0822 Bondowoso Serahkan Seragam Linmas

“Pembekalan manasik haji dan umroh ini penting sebagai bekal keilmuan. Jamaah tidak hanya memahami teori dan praktik ibadah, tapi juga siap menghadapi kondisi lapangan. Sebab, perjalanan ke Tanah Suci bukan perjalanan biasa, melainkan perjalanan ibadah yang menuntut kesiapan lahir batin,” ujar Habaib Husin usai kegiatan.

Husin menjelaskan, jamaah mendapatkan pelatihan mulai dari teori manasik, praktik tawaf dan sa’i, hingga simulasi keberangkatan di bandara. Pihaknya juga membekali jamaah dengan informasi teknis seperti perlengkapan pribadi, tata tertib keberangkatan, serta adaptasi dengan kondisi di Madinah dan Mekkah.

“Kami ingin jamaah tidak kaget saat tiba di Tanah Suci. Setelah tiba di Madinah, kami juga akan adakan manasik ulang untuk mengulas materi. Insyaallah dua grup dengan total sekitar 50 jamaah akan diberangkatkan pada 18 Oktober mendatang,” tambahnya.

BACA JUGA :
Sukses Penyaluran BLT-DD Tahap II di Desa Taman, Bondowoso: Babinsa Memainkan Peran Kunci

Sementara itu, H. Sofyan Efendi, Pengurus Cabang Masindo Tour Bondowoso, mengingatkan masyarakat agar lebih selektif dalam memilih biro perjalanan umroh.

“Jangan tergoda dengan harga murah. Pastikan biro yang dipilih resmi dan berizin, mulai dari maskapai, hotel, hingga jadwal keberangkatan. Di Bondowoso pernah ada kasus umroh abal-abal yang merugikan banyak calon jamaah,” tegasnya.

Fendi menambahkan, jamaah Masindo Tour akan menjalani perjalanan selama 16 hari—sembilan hari di Madinah dan lima hari di Mekkah—serta mendapat pendampingan penuh dari pembimbing dan ustaz profesional selama ibadah berlangsung.

BACA JUGA :
Babinsa Koramil 0822/05 Wringin Bersama Warga Gubrih Melaksanakan Karya Bhakti

“Kami berkomitmen memberi pelayanan terbaik tanpa janji berlebihan. Tujuan kami bukan sekadar memberangkatkan jamaah, tapi memastikan mereka memahami makna ibadah umroh secara utuh,” kata Habaib menegaskan.

Melalui pembekalan manasik ini, Masindo Tour berharap jamaah dapat melaksanakan ibadah dengan tenang, mandiri, dan penuh kesadaran spiritual.

Kantor cabang Masindo Tour Bondowoso berlokasi di Komplek Pertokoan Astari Jaya, Jurang Sapi, Tapen, Bondowoso — menjadi pusat informasi dan pelayanan bagi masyarakat yang berencana menunaikan ibadah umroh dengan aman dan terpercaya.