Pembukaan Ramadhan Fair di Gunungsitoli: Sambut Bulan Suci dengan Kebersamaan

Kepulauan Nias, FAKTUAL.CO.ID – Kota Gunungsitoli kini tengah merayakan suasana Ramadhan dengan semangat penuh kebersamaan melalui gelaran Ramadhan Fair 2025, Rabu (5/3/2025).

Acara yang diselenggarakan di Lapangan PT. Pelindo Gunungsitoli, Kelurahan Pasar Gunungsitoli, dibuka langsung oleh Wali Kota Gunungsitoli, Sowa’a Laoli, S.E., M.Si, yang didampingi Wakil Wali Kota Martinus Lase, SH.

Dalam sambutannya, Wali Kota Gunungsitoli mengajak warga untuk bersyukur atas kesempatan dapat berkumpul dalam acara yang tidak hanya menawarkan hiburan, namun juga menyampaikan pesan spiritual yang dalam.

BACA JUGA :
Kadis Kominfo Kota Gunungsitoli Meninggal Dunia, Pemko Melakukan Pelayatan

“Selamat Menunaikan Ibadah Puasa kepada umat Muslim di Kota Gunungsitoli. Mari bersama-sama memperkuat iman dan ketaqwaan kita di bulan yang penuh berkah ini,” ujar Sowa’a Laoli.

Lebih dari sekadar ajang pameran, Ramadhan Fair ini menjadi kesempatan untuk mempererat tali persaudaraan antar warga, dengan berbagai atraksi dan kegiatan yang menghibur. Setelah upacara pembukaan yang meriah, Wali Kota bersama rombongan pun turut meramaikan suasana dengan berkeliling dan membeli takjil di stand-stand yang menyajikan aneka jajanan lezat.

BACA JUGA :
Kelompok Nelayan Se-Kota Gunungsitoli Terima 50 Kapal Ikan

Acara ini juga dihadiri oleh berbagai tokoh penting, seperti Wakil Ketua DPRD Kota Gunungsitoli, Kapolres Nias, Kepala Kementerian Agama Kota Gunungsitoli, serta jajaran pimpinan daerah lainnya. Kehadiran mereka semakin menambah kesan bahwa Ramadhan Fair 2025 bukan hanya sebuah acara, tetapi juga simbol semangat gotong royong dan kebersamaan di tengah masyarakat.(Trh)

**) IIkuti berita terbaru FAKTUAL.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.