Pimpin Apel perdana, Wabup Candra Dorong Semangat Kolaborasi ASN

KAB SOLOK, FAKTUAL.CO.ID — Wakil Bupati Solok, Candra, menegaskan pentingnya semangat kerja dan pengabdian bagi masyarakat dalam apel perdana yang digelar di Arosuka, Senin (25/02/2025).

Apel ini menjadi momentum awal bagi pemerintahan baru setelah dirinya dan Bupati Jon Firman Pandu resmi dilantik oleh Presiden RI di Istana Negara pada Kamis (20/02/2025) yang lalu.

Dalam sambutannya, Wabup Candra menyampaikan bahwa Bupati Solok saat ini tengah menjalani retreat di Magelang dan menitipkan salam serta pesan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Solok. Ia mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan dan bekerja sama dalam mewujudkan pemerintahan yang melayani demi kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA :
Dukung pelayanan Terhadap Wisatawan, Disparbud Kabupaten Solok Selenggarakan Workshop Public Speaking dan Learning English

“Bekerja untuk masyarakat harus dilakukan dengan serius dan penuh keikhlasan, sebagaimana pesan langsung dari Presiden RI saat pelantikan. Seorang pemimpin sejati adalah pelayan bagi rakyatnya,” ujar Wabup Candra.

Dalam kesempatan tersebut, ia mengutip pesan ulama Sayyid Qutb yang menyatakan bahwa “Orang yang hidup untuk dirinya sendiri akan hidup sebagai orang kerdil dan mati sebagai orang kerdil. Akan tetapi, orang yang hidup bagi orang lain akan hidup sebagai orang besar dan mati sebagai orang besar.” Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya kebermanfaatan bagi sesama dengan mengutip sabda Nabi Muhammad SAW, “Sebaik-baiknya manusia ialah orang yang bermanfaat bagi orang lain.”

BACA JUGA :
Ombudsman RI Nilai Kabupaten Solok Nomor 1 Terbaik Dalam Pelayanan Publik di Sumatera

Di era kepemimpinan yang baru ini, Pemerintah Kabupaten Solok berkomitmen untuk mendorong kebebasan dalam berkreativitas dan berinovasi.

Wabup Candra menegaskan bahwa sistem kerja akan lebih mengutamakan pendekatan “Bottom Up”, di mana seluruh ASN diberikan keleluasaan untuk berinovasi demi efektivitas dan ketuntasan pekerjaan.

Hal ini diharapkan dapat membuat pelayanan publik lebih cepat dan tepat sasaran, tetap dalam koridor aturan yang berlaku.

BACA JUGA :
Kabupaten Solok Raih Peringkat 1 Pelayanan Publik di Sumatera Barat

Apel perdana ini berlangsung dengan penuh khidmat dan semangat, dihadiri oleh Sekretaris Daerah, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Solok, serta ASN dan THL di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok.

Dengan semangat baru ini, diharapkan jajaran Pemerintah Kabupaten Solok dapat terus menorehkan prestasi dalam melayani masyarakat. (Anggun).

**) IIkuti berita terbaru FAKTUAL.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.